Tentang Kami

Tentang Kami

BARAHMUS DI Yogyakarta

Kenali BARAHMUS DIY, badan musyawarah yang memfasilitasi kolaborasi antara museum-museum di Yogyakarta. Kami berkomitmen untuk mendukung pelestarian warisan budaya dan meningkatkan kualitas museum melalui berbagai inisiatif dan program yang inovatif.

Badan Musyawarah Musea

Barahmus, Badan Musyawarah Musea, merupakan organisasi permuseuman yang menempati ruang publik Yogyakarta, beranggotakan 41 museum: negeri, swasta dan milik perorangan. Sebagai organisasi permuseuman pertama dan tertua di Indonesia, Barahmus menjadi barometer perkembangan tata kelola dan tata pamer permuseuman serta penyelenggaraan eksibisi, workshop dan seminar tingkat nasional dan internasional.
Sejak ditetapkannya Sumbu Filosofi Yogyakarta oleh UNESCO yang membentang dari Panggung Krapyak ke Keraton dan dari Tugu ke Keraton, Yogyakarta menyandang predikat baru sebagai kota pusaka dunia, disamping kota budaya, kota perjuangan, kota pelajar, kota pariwisata, kota Batik, kota seribu Candi dan lainnya yang semuanya tertampung dalam beragam kegiatan Barahmus yang terwakili dalam Museum Kebudayaan, Museum Sejarah, Museum Perjuangan, Museum Ilmu Pengetahuan, Museum Perguruan Tinggi dan lainnya.

Badan Kepengurusan

Perkenalkan tim kepengurusan BARAHMUS DIY yang bertanggung jawab atas pengelolaan dan pengembangan inisiatif kami.

Pembina

Kesekretariat

Penasihat

Pembicara